Translate

Selasa, 28 Agustus 2012

Ini Keluhan Penumpang Pesawat Paling Lucu

SEBUAH laman penerbangan telah mengungkap beberapa keluhan penumpang pesawat terbang yang  dinilai lucu dan unik selama 12 bulan ke belakang, apa sajakah itu?

Laman www.Jetcost.co.uk yang berbasis di Inggris itu menyebutkan beberapa keluhan terlucu selama 2011. Keluhan-keluhan tersebut dibuat penumpang yang merasa tidak puas dengan pelayanan  yang ada.

Salah satunya, keluhan yang diutarakan seorang pemuda pada Juni, ia mengeluh miskinnya sinyal ponsel saat berada dalam penerbangan sehingga ia tak bisa menghubungi kawan-kawannya. Alhasil, ia pun merasa bosan dalam penerbangan. Sang pemuda pun lalu marah saat pramugari memintanya mematikan ponsel tersebut, ia berkata khawatir bila ada yang meneleponnya.

Kemudian, pada Mei, seorang pria yang terbang bersama keluarganya mengeluhkan banyaknya awan di langit sehingga ia tak bisa melihat pemandangan dengan jelas. Yang lain, pemuda yang mengeluh tidak ada penjualan makanan cepat saji seperti McDonalds atau Burger King di dalam pesawat.

Selanjutnya, ada seorang lansia yang terbang menuju Afrika Selatan. Ia mengeluhkan kenapa pramugarinya tidak tampak seperti model papan atas.

Jerome Cohen-Scali, pendiri Jetcost.co.uk mengomentari, "Kami selalu berusaha menyenangkan penumpang, tapi tetap saja kami menerima banyak keluhan. Ada beberapa yang tergolong lucu dan tidak masuk akal. Meski kami berusaha keras, tetap saja kami tak bisa menghalau awan di langit, menyediakan makanan cepat saji, atau menyewa model sebagai pramugari."link

Tidak ada komentar:

Posting Komentar