Translate

Jumat, 07 Desember 2012

Ronaldo Bangga Hanya Jadi Kandidat Ballon d'Or

Penyerang Real Madrid, Cristiano Ronaldo mengaku bangga masuk dalam tiga kandidat peraih Ballon d'Or. CR7 akan menantang dua bintang Barcelona, Andres Iniesta dan Lionel Messi.

Ronaldo masuk kandidat peraih Ballon d'Or setelah sukses mencatat rekor fantastis saat membawa Madrid menjadi kampiun La Liga musim lalu. Ia mencetak total 46 gol dalam 38 pertandingan La Liga.

Ronaldo terakhir kali meraih penghargaan ini pada 2008 silam. Namun dalam tiga tahun terakhir, penghargaan prestisius bagi pesepakbola di seluruh dunia ini berhasil disabet Lionel Messi.

"Bagi saya tentu sebuah kehormatan menjadi kandidat untuk Ballon d'Or dan FIFA's World 11. Saya sangat bangga," kata Ronaldo di situs resmi Real Madrid.
Andres Iniesta, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo jadi kandidat Ballon d'Or
"Keduanya penghargaan spesial dan saya rasa masuk dalam kandidat hasil nyata dari sebuah kerja keras dan dukungan rekan setim baik di Real Madrid maupun di Portugal," lanjut Ronaldo.

Ronaldo juga mengucapkan selamat kepada entrenador Jose Mourinho yang juga masuk dalam kandidat pelatih terbaik. Ini menjadi ketiga kalinya secara beruntun Mourinho masuk dalam nominasi. Mou akan bersaing dengan Josep Guardiola dan pelatih timnas Spanyol, Vicente del Bosque.

"Saya akan sangat senang mengucapkan selamat kepada pelatih saya, Jose Mourinho yang masuk kandidat," kata Ronaldo.vv

Dalam kesempatan itu, Ronaldo juga masih enggan lempar handuk dalam perebutan gelar La Liga musim ini meski kini Los Blancos terpaut 11 poin dari Barcelona. CR7 tetap yakin Madrid masih berpeluang.

"Semua belum berakhir dan target Madrid finish di posisi terbaik. Ini menjadi alasan kami selalu konsentrasi termasuk di pertandingan selanjutnya, Sabtu nanti. kami ingin membuat senang suporter kami," kata mantan winger Manchester United ini.

Madrid akan melakoni derby Madrid di Santiago Bernabeu, Sabtu besok. Atletico tentu bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Terlebih, Los Colchoneros kini berada di peringkat kedua dengan unggul delapan poin dari Madrid.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar